Jumat, 13 September 2013

Pengalaman pada saat AO & GO


          Pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan tentang pengalaman saya selama GO (General Orientation) dan AO (Academic Orientation), pengalaman saya pada saat GO adalah saya sempat berfikir GO itu akan menggunakan fisik seperti di Universitas lain, tapi setelah berjalan selama 3 hari ternyata di Binus sama sekali tidak menggunakan fisik, tetapi malah sebaliknya, di Binus ada para BC yang sangat ramah dan sangat membantu kami para “buddy” dalam menjalankan proses GO dan meskipun mereka adalah senior, mereka sama sekali tidak “sombong”.
         

          Dan selama kegiatan berlangsung, ada satu hari yang mengharuskan saya masuk jam 11 pagi dan pulang jam 7 malam, dan pada hari itu sangat melelahkan, meskipun hari itu sangat melelahkan tetapi setimpal dengan apa yang di ajarkan dan ditampilkan, pada hari itu Binus menampilkan / promosi UKM dan HMJ yang sangat menarik dan menghapus segala kelelahan kami para buddy, dan selama GO berlangsung saya mendapatkan banyak teman baru dari berbagai jurusan, dan saya juga banyak mendapatkan informasi mengenai lingkungan kampus anggrek dan syahdan dari para BC.



          Dan sekarang saya akan menjelaskan tentang pengalaman saya selama AO (Academic Orientation) berlangsung, selama kegiatan AO berlangsung saya mendapat pengetahuan tentang dunia perkuliahan di Binus lebih banyak lagi, saya juga lebih paham dengan jurusan yang saya pilih, tentang keunggulan dari jurusan saya, dan saya juga menjadi lebih mengerti tentang dunia perkuliahan yang sesungguhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar